You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Kalurahan JATIREJO
Kalurahan JATIREJO

Kap. Lendah, Kab. Kulon Progo, Provinsi DI Yogyakarta

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI KALURAHAN JATIREJO, KAPANEWON LENDAH, KAB. KULON PROGO

TPPKK JATIREJO MENGIKUTI LOMBA PAAREDI TINGKAT KABUPATEN KULON PROGO

Admin Kalurahan 02 Agustus 2023 Dibaca 1.628 Kali
TPPKK JATIREJO MENGIKUTI LOMBA PAAREDI TINGKAT KABUPATEN KULON PROGO

Perwakilan TP PKK Kalurahan Jatirejo mengikuti lomba PAAREDI tingkat Kabupaten Kulon Progo (1/08/2023). PAAREDI adalah Pola Asuh Anak dan Remaja di Era Digital merupakan salah satu program prioritas PKK, dimana dengan kemajuan teknologi saat ini orang tua berperan penting dalam mengatasi permasalahan anak-anak maupun remaja di lingkungan keluarganya masing-masing. 

Sri Ngaidah selaku perwakilan dari Pokja 1 TP PKK Kalurahan Jatirejo memaparkan tentang kegiatan PAAREDI yang ada di Kalurahan Jatirejo. Hal tersebut sesuai dengan program kerja pokja 1 PKK yaitu :

1. Menumbuhkan ketahanan keluarga melalui kesadaran bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara perlu dilaksanakan pemahaman secara terpadu;

2. Mengoptimalkan peran orang tua/yang mengasuh dalam menerapkan Pola Asuh Anak dan remaja dalam keluarga;

3. Pembinaan karekter anak sejak dni;

4. Keluarga sadar hukum (KADARKUM);

5. Pembinaa kesadaran bela negara (PKBN);

6. Pembinaan karekter bina keluarga;

7. Pengembangan kota layak dan ramah anak.

Dalam mempersiapan lomba tersebut, juga membuat video tentang Simulasi PAAREDI dan fragmen yang diperankan oleh anggota TP PKK Kalurahan Jatirejo, Kader Sehat, Karang Taruna dan tokoh masyarakat.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image