Sejarah Desa Jatirejo
Desa Jatirejo adalah salah satu Desa yang terletak di wilayah Kecamatan Lendah Kabupaten Kulon Progo Daerah Istimewa Yogyakarta. Pada tanggal 14 Februari 1947, pemerintah menggabungkan 3 kelurahan yaitu Kelurahan Lendah, Kelurahan Sumberejo dan Kelurahan Dalangan menjadi satu Kelurahan dengan nama Kelurahan Jatirejo, sehingga pada tanggal 14 Februari ditetapkan sebagai hari jadi Desa Jatirejo. Seiring perkembangan jaman sebutan Ke;urahan diganti menjadi sebutan Desa. Kemudian Desa Jatirejo terus berkembang dengan kepemimpinan sebagai berikut :
Tahun 1947 s.d 1954 Kepala Desa Cokro Diharjo
Tahun 1955 s.d 1966 Kepala Desa Muji Diharjo
Tahun 1966 s.d 1990 Kepala Desa Sastro Dinomo
Tahun 1991 s.d 1999 Kepala Desa Subardi
Tahun 2002 s.d 2012 Kepala Desa Ir. Ridwan Heri Mahmudi
Tahun 2012 s.d 2018 Kepala Desa H. Rustipin
Tahun 2018 s.d skg Kepala Desa H. Rustipin
Setelah penggabungan menjadi Desa Jatirejo, wilayahnya dibagi menjadi 10 Pedukuhan yaitu :
1. Pedukuhan Kutan
2. Pedukuhan Botokan
3. Pedukuhan Lendah
4. Pedukuhan Sumberejo
5. Pedukuhan Jatirejo
6. Pedukuhan Jimatan
7. Pedukuhan Jatisari
8. Pedukuhan Bonosoro
9. Pedukuhan Wonogiri
10. Pedukuhan Tegalsari